Senin, 21 Januari 2013

SOLUSI BANJIR DI JAKARTA

Jakarta adalah kota pesisir yg berdekatan langsung dengan lautan.
Berarti semua air yg berasal dari dataran tinggi di sekitarnya langsung mengalir ke dataran rendah yaitu jakarta.
Tak dipungkiri daerah tersebut sering dilanda banjir.
berbagai macam cara telah dilakukan supaya Jakarta tidak kebanjiran.
tapi hal tersebut tidak begitu saja menyelesaikan masalah banjir yang dihadapi.

Seandainya pemecahan masalah juga dilakukan oleh kota2 di sekitar Jakarta, mungkin banjir di Jakarta tidak sebesar yang sekarang.
seperti :
1. daerah puncak bogor dibikin waduk buatan
2. dimana waduk tersebut berfungsi sebagai resapan air
3. waduk tersebut juga bisa dijadikan tempat wisata

4. villa2 di sekitar puncak tak perlu was was tentang pembuangan air.

Semoga solusi ini bisa bermanfaat

Rabu, 02 Januari 2013

JANGAN MENUNGGU

1. Jangan menunggu bahagia baru tersenyum, tapi tersenyumlah, maka kamu akan bahagia.
2. Jangan menunggu kaya baru bersedekah, tapi bersedekahlah, maka kamu semakin kaya.
3. Jangan menunggu termotivasi baru bergerak, tapi bergeraklah, maka kamu akan termotivasi.
4. Jangan menunggu dipedulikan orang baru kamu peduli, tapi pedulilah dengan orang lain! Maka kamu akan dipedulikan.
5. Jangan menunggu orang memahami kamu baru kamu memahami dia, tapi pahamilah orang itu, maka orang itu paham dengan kamu.
6. Jangan menunggu terinspirasi baru menulis, tapi menulislah, maka inspirasi akan hadir dalam tulisanmu.
7. Jangan menunggu proyek baru bekerja, tapi bekerjalah, maka proyek akan menunggumu.
8. Jangan menunggu dicintai baru mencintai,tapi belajarlah mencintai, maka kamu akan dicintai.
9. Jangan menunggu banyak uang baru hidup tenang, tapi hiduplah dengan tenang. Percayalah bukan sekadar uang yang datang tapi juga rezeki yang lainnya.
10. Jangan menunggu contoh baru bergerak mengikuti, tapi bergeraklah, maka kamu akan menjadi contoh yang diikuti.
11. Jangan menunggu sukses baru bersyukur, tapi bersyukurlah, maka bertambah kesuksesanmu.
12. Jangan menunggu bisa baru melakukan, tapi lakukanlah! Maka kamu pasti bisa!